Sosial Media
0
Labels Header
News
    Home Headline Polisi Sulawesi Selatan Unjuk Rasa

    Nelayan Pukat Harimau Marak, Gappembar Unjukrasa di Mapolda Sulsel

    1 min read

    KAREBAONLINE.COM,MAKASSAR -- Gabungan Pemuda Pelajar Mahasiswa Barru (Gappembar) menggelar aksi unjuk rasa di Mapolda Sulsel, di Jalan Perintis Kemerdekaan Makassar, Senin, 30 Mei sekira pukul 12.00 Wita.

    Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Barung Mangera.

    Unjuk rasa itu terkait penggunaan pukat harimau yang merugikan nelayan tradisional di Kabupaten Barru.

    Jenderal Lapangan Aksi Unjukrasa, Ikbal, mengatakan, keresahan masyarakat Barru saat ini, khususnya masyarakat nelayan berbasis tradisional, terkait maraknya nelayan pengguna pukat harimau.

    Dia juga meminta, agar polisi menyusut tuntas pelaku pengguna pukat harimau, membangun koordinasi antara Polair Polda Sulsel dengan Polres Barru dan Dinas Kelautan dan Perikanan.


    Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Barung Mangera, yang menemui para pengunjukrasa, menjelaskan, aspirasi mahasiswa dari Gappembar itu ditindaklanjuti dibuatkan laporan resmi
    di Polda Sulsel.

    "Terimakasih sudah menyampaikan aspirasi tersebut. Hari ini, kita langsung meneruskan aspirasi ini dan perwakilan mahasiswa bisa langsung mengambil bukti laporan tersebut,"jelasnya. (*)
    Additional JS