0
Home  ›  Headline  ›  Makassar  ›  Ragam

Galau Ditinggal Nikah Kekasihnya, Curhat Pria Makassar ini Jadi Viral

Sebuah status menyentuh ramai memenuhi beranda media sosial Facebook. Adalah Mohammad Faizhal Alman, pria asal medan yang menulis status “galau” itu.


Tulisannya menyedot simpati netizen lantaran kisahnya yang ditinggal menikah oleh sang mantan kekasih. Dalam status yang dibareng foto sang mantan, Alman menggambarkan bagaimana wajah cantiknya sang mantan saat duduk di atas pelaminan bersama pria lain.

Senyum wanita yang dulu begitu dicintainya terus merekah. Dengan pakaian adat berias tebal, wanita yang diketahui bernama Wahyuni itu kini sudah milik orang lain.

“Di Tanggal kmrin Kau Cantik Sekali Dengan Pakaian Adat Itu.! Jelas Terlihat Wajah Sumringah Dengn Senyum Lepas.!,” tulis Alman.

Di kalimat berikutnya, Alman coba mengenang masa-masa di mana keduanya saling mencintai, merajut mimpi hingga menuju pelaminan. Namun, angannya kini hanya sebatas lisan.

“Masih Teringat Jelas, KITA Pernah Mendambakan Akan Berada Di Suasana Seperti Itu, Aku Sebagai Pengantin Lelaki Dan Kau Sbgai Pengantin Perempuan.! Apalah Daya Kita.! Tuhan Memberimu Pelindung Yang Kuyakini Pula Jauh Lebih Baik Dariku.!,” sambungnya.

Tidak lupa, Alman juga mencoba mengingatkan agar mantan kekasihnya itu menjadi istri yang baik. Bisa menjadi ibu yang hebat baik untuk suami maupun anaknya kelak.

“Jadi Istri Yang Bisa Membahagiakan Suami.! Jadi Ibu Yang Hebat Pula Untuk Anakmu Kelak.! Keluarga Sakinah,Mawaddah,Warrahma Kekasihku.!” Tambahnya.
Sebagai kalimat penutup, pria yang masih duduk di bangku kuliah salah satu universitas di Makasar ini pun kembali mengenang awal kisanya dengan Wahyuni. Tepat tujuh tahun, kisah cintanya usai. Dan, Alman hanya bisa memberi doa dari kejauhan.

“Setidaknya Ada 2 Peringatan Spesial Untukku .! >>Februari 2009 Hari Dimana Kita Memutuskan Berpartner Untuk Hidup.! >> April 2016 Hari Dmana Kau Memutuskan Menikah Dengan Dia.! Doaku Slalu Untukmu,” tutupnya.

Sontak, netizen yang melihat status “galau” miliki Alman pun bereaksi. Beberapa dari mereka coba mengingatkan dan menyemangati agar tidak terus larut dalam kesedihan. (sumber: www.arah.com)
Search
Menu
Theme
Share